Jumat, 16 Januari 2026 | 06.29 WITA
NTB  

Operasi Pencarian Pemancing Tenggelam di Pantai Menyongar Memasuki Hari Kedua

Tim SAR gabungan terus mencari Hendri (22), seorang pemancing yang tenggelam di Pantai Menyongar, Dusun Lendang Re, Desa Sekotong Tengah, Lombok Barat, sejak Rabu (22/5) sore. (Foto: istimewa)

Lombok Barat – Tim SAR gabungan terus melakukan upaya pencarian terhadap seorang pemancing, Hendri (22), yang dilaporkan tenggelam di Pantai Menyongar, Dusun Lendang Re, Desa Sekotong Tengah, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, sejak Rabu (22/5) sore.

Kepala Kantor SAR Mataram, Lalu Wahyu Efendi, menyampaikan bahwa operasi pencarian telah dimulai segera setelah kejadian dilaporkan.

“Kami telah mengerahkan tim penyelamat sejak kemarin sore bersama potensi SAR lainnya,” jelas Wahyu.

Pada hari kedua pencarian, tim SAR melakukan penyelaman di sekitar lokasi kejadian dengan tambahan personil dan peralatan. Peralatan yang digunakan dalam pencarian ini meliputi RBB, perahu karet, alat selam, aqua eye, dan berbagai peralatan pendukung lainnya.

Selain tim SAR, operasi pencarian ini juga melibatkan TNI, Polri, BPBD, perangkat desa, nelayan, dan warga setempat. Upaya bersama ini menunjukkan solidaritas komunitas dalam menghadapi musibah dan harapan besar untuk menemukan korban sesegera mungkin.

Jumat, 16 Januari 2026 | 06.29 WITA
NTB  

Operasi Pencarian Pemancing Tenggelam di Pantai Menyongar Memasuki Hari Kedua

Tim SAR gabungan terus mencari Hendri (22), seorang pemancing yang tenggelam di Pantai Menyongar, Dusun Lendang Re, Desa Sekotong Tengah, Lombok Barat, sejak Rabu (22/5) sore. (Foto: istimewa)

Lombok Barat – Tim SAR gabungan terus melakukan upaya pencarian terhadap seorang pemancing, Hendri (22), yang dilaporkan tenggelam di Pantai Menyongar, Dusun Lendang Re, Desa Sekotong Tengah, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, sejak Rabu (22/5) sore.

Kepala Kantor SAR Mataram, Lalu Wahyu Efendi, menyampaikan bahwa operasi pencarian telah dimulai segera setelah kejadian dilaporkan.

“Kami telah mengerahkan tim penyelamat sejak kemarin sore bersama potensi SAR lainnya,” jelas Wahyu.

Pada hari kedua pencarian, tim SAR melakukan penyelaman di sekitar lokasi kejadian dengan tambahan personil dan peralatan. Peralatan yang digunakan dalam pencarian ini meliputi RBB, perahu karet, alat selam, aqua eye, dan berbagai peralatan pendukung lainnya.

Selain tim SAR, operasi pencarian ini juga melibatkan TNI, Polri, BPBD, perangkat desa, nelayan, dan warga setempat. Upaya bersama ini menunjukkan solidaritas komunitas dalam menghadapi musibah dan harapan besar untuk menemukan korban sesegera mungkin.